CSR

Kegiatan CSR PT Yakult Indonesia Persada Sebagai bentuk kepedulian PT Yakult Indonesia Persada terhadap pelestarian lingkungan, dari tahun 2015 Yakult sudah melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bekerjasama dengan Lembaga Alam Lestari Indonesia (LA-LI) dan Pawitra Airlangga Sakta (PAS) – Lestari. Kegiatan CSR yang dilakukan adalah di sekitar pabrik Sukabumi, di area Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) dengan melakukan penanaman pohon. Terakhir tahun 2020 dilakukan lagi penanaman 10.000 pohon. Selain itu pemberdayaan masyarakat melalui budidaya bunga potong sebagai tanaman tumpangsari. Agar petani dapat merasakan manfaat dalam waktu singkat. Kegiatan lainnya, pembuatan sumur resapan dan bio pori di pemukiman penduduk Desa Pasawahan dan penanaman pohon buah jambu citra dan buah manggis di pekarangan penduduk. Dengan dilakukan program penanaman pohon tersebut, PT Yakult mendapatkan penghargaan CSR Award pada tahun 2016 dari pemerintah Kabupaten Sukabumi. Dengan penghargaan ini pula, PT Yakult diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat. PT Yakult bekerjasama juga dengan Pawitra Airlangga Sakta (PAS) – Lestari Mojokerto, dilakukan penanaman pohon tegakan dan tanaman agroforestry di area Hutan Gunung Penanggungan Mojokerto. PT Yakult Indonesia Persada juga bekerja sama dengan Lovepink Indonesia yaitu organisasi nirlaba dengan fokus kegiatan sosialisasi deteksi dini dan pendampingan pasien kanker payudara. Sosialisasi yang dilakukan oleh Lovepink Indonesia salah satunya adalah Periksa Payudara Sendiri (SADARI) dan Periksa Payudara Secara Klinis (SADANIS) serta pendampingan pasien kanker payudara. Bentuk kerjasama lainnya adalah Talkshow mengenai kanker payudara, penyebaran leaflet sosialisasi deteksi dini kanker payudara yang disampaikan kepada masyarakat melalui Yakult Lady dan Sales Force Yakult.

Cintai Ususmu Minum Yakult Setiap Hari!

Beli Yakult di :

Gedung Antam Office Park Tower B Lt. 16 Jl. T.B. Simatupang No. 1, Tanjung Barat Jakarta Selatan 12530

©2025 PT Yakult indonesia Persada. All Rights Reserved

Follow us: